Aplikasi Catatan Keuangan yang BIsa Digunakan Untuk Pengusaha Kuliner

Bagi Anda yang baru saja merintis usaha di bidang kuliner, sudah pasti harus memastikan arus keuangan tetap berjalan dengan baik. Hal ini harus diperhatikan dengan baik, karena bila Anda tidak mencatat arus keuangan maka sudah pasti akan bingung. Untuk bisa membantu Anda dalam pencatatan keuangan ini, Anda bisa menggunakan aplikasi khusus. Apa saja aplikasinya? Mari simak ulasannya berikut ini. 

Aplikasi Catatan Keuangan yang Tepat untuk Pengusaha Kuliner

Menggunakan aplikasi pencatatan uang sudah jelas akan memberikan kemudahan untuk Anda. Apalagi Anda masih terbilang baru saja menjalankan sebuah usaha. Berikut ini adalah rekomendasi aplikasi yang bisa Anda pilih: 

1. BukuWarung 

Aplikasi pertama yang bisa Anda pilih untuk mencatat keuangan usaha kuliner adalah BukuWarung. Aplikasi yang satu ini bisa digunakan di smartphone, di mana Anda hanya cukup mendownloadnya saja di Google Playstore. 

Ada beberapa keunggulan yang dapat Anda peroleh dengan menggunakan BukuWarung. Seperti pencatatan uang keluar dan masuk, hutang bahkan bisa membantu Anda untuk menagihnya. Caranya sangatlah mudah, Anda hanya perlu memasukan nama serta nomor telepon pengutang. 

Kemudian berikan juga keterangan berapa besar tagihan yang harus dibayarkan. Setelah itu aplikasi BukaWarung akan mengirimkan pesan singkat untuk melakukan penagihan. Jadi Anda tidak perlu repot-repot dalam menagih hutang. 

2. Lunasbos 

Aplikasi selanjutnya yang juga memiliki fungsi yang hampir mirip dengan BukuWarung adalah Lunasbos. Tidak hanya mencatat pengeluaran dan pemasukan, aplikasi ini juga bisa membantu Anda untuk menagih hutang. 

Pada saat penagihan, Lunasbos akan mengirimkan notifikasi kepada si penerima hutang untuk segera membayar. Anda dapat menyeting waktu jatuh tempo dari hutang tersebut. Sehingga aplikasi akan segera mengingatkan pengutang. Tapi, untuk membuat aplikasi ini bekerja, maka baik Anda dan penerima hutang harus sama-sama menggunakan aplikasi ini. 

3. Finansialku 

Aplikasi yang satu ini sendiri akan sangat cocok bagi Anda yang ingin mengatur masalah keuangan usaha dalam bidang kuliner. Dalam Finansialku, Anda tidak hanya akan menikmati sebuah yang mencatat pengeluaran dan pemasukan saja. Anda juga bisa membuat perencanaan keuangan baik itu harian, mingguan dan bulanan. 

Bahkan Anda bisa berkonsultasi masalah finansial usaha dengan konsultan yang berpengalaman serta berlisensi resmi. Anda pun bisa membaca berbagai macam artikel terkait keuangan yang akan membantu dalam menangani masalah finansial. Hingga saat ini, aplikasi yang satu ini telah digunakan lebih dari 15 ribu pengguna di seluruh Indonesia. 

4. Catatan Keuangan Harian 

Ya, seperti namanya di mana aplikasi ini akan membantu Anda dalam mencatat masalah keuangan harian. Keunggulan dari aplikasi yang satu ini adalah sangat mudah digunakan oleh pemula karena sudah dilengkapi dengan fitur user interface dan experience. 

Anda dapat mencatat seluruh pengeluaran dan pendapatan per hari. Bahkan Anda bisa menyeting waktu serta tanggal kapan pengeluaran dan pemasukan tersebut terjadi. Menggunakan aplikasi ini akan membantu Anda untuk mengawasi pergerakan uang yang terjadi dalam usaha kuliner yang sedang Anda rintis. 

5. Money Lover 

Untuk aplikasi yang satu ini sendiri sudah masuk dalam Editor’s Choice di Google Play Store, di mana sudah lebih dari 5 juta pengguna yang mendownload aplikasi ini. Di dalam Money Lover, Anda akan menggunakan pencatatan keuangan dalam bentuk tabel serta grafik, sehingga Anda akan dengan mudah melihat pergerakan keuangan setiap harinya. 

Tidak hanya itu saja, Money Lover juga bisa membantu Anda dalam menganggarkan keuangan untuk kebutuhan tertentu. Aplikasi ini juga berbasis user interface, sehingga akan cocok untuk pemula seperti Anda yang baru saja membuka usaha kuliner. Aplikasi ini bisa Anda download baik di Google Play Store atau AppStore. 

6. Turbocash 

Aplikasi yang satu ini sudah diluncurkan semenjak tahun 1985 dan bahkan populer di beberapa negara termasuk Amerika, Kanada, Australia bahkan ke negara-negara Eropa. Meski begitu, Anda tidak perlu khawatir, karena Turbocash memberikan pilihan 23 bahasa untuk Anda. 

Apabila Anda melihat fitur dari aplikasi ini, sebenarnya cukup berlebihan untuk digunakan pada UKM atau usaha skala kecil. Hanya saja, kebutuhan Anda dalam pencatatan usaha kuliner juga akan semakin besar seiring berkembangnya bisnis yang dirintis. Dalam aplikasi ini terdapat fitur pencatatan keluar dan masuk uang, perhitungan PPn, pemesanan, pembelian dan masih banyak lagi. 

7. Pawoon 

Aplikasi terakhir yang sangat direkomendasikan untuk Anda yang menjalankan usaha kuliner adalah Pawoon. Aplikasi ini memberikan banyak kemudahan bagi Anda untuk mencatat keuangan sehari-hari. Bahkan Pawoon memberikan fitur seperti kasir pada umumnya, di mana Anda dapat mencetak struk ketika ada orang yang membeli. 

8. Senyumku

Senyumku adalah aplikasi bank digital dari Amar Bank yang juga memiliki fitur pencatatan keuangan. Dengan fitur tersebut nasabah bisa mencatat segala uang pengeluaran dan pemasukan bisnis secara transparan dan mudah. Senyumku juga memiliki bunga tabungan yang kompetitif sehingga bisa memberikan keuntungan lebih bagi pengguna. Selain Senyumku, Amar Bank juga memiliki produk KTA online Tunaiku. KTA tersebut bisa memberikan pinjaman hingga Rp20 juta dengan syarat yang mudah.

Demikianlah rekomendasi beberapa aplikasi pencatatan keuangan yang bisa Anda gunakan dalam menjalankan bisnis kuliner. Dengan mencatat dengan jelas pemasukan dan pengeluaran yang dilakukan setiap hari, maka Anda pun dapat dengan mudah menghitung berapa laba serta rugi yang didapatkan. 

 

Related Posts